Pengertian Participial Adjective
Participial adjective adalah adjective yang berakhiran -ing atau -ed yang biasanya menunjukkan sifat seperti adjective lainnya. -ing untuk membentuk present participle, sedangkan -ed (tidak selalu; -ed hanya untuk mewakili) untuk past participle. Participial adjective disebut juga verbal adjective ataudeverbal adjective.
Bentuk Participial Adjective
Ada participial adjective yang ada versi verb-nya yang sesuai, ada juga yang tidak. Jika ada versi verb-nya yang sesuai, maka ada pula versi participial verb yang bentuknya sama persis dengan participial adjective.
Verb | Participial Verb | Participial Adjective |
---|---|---|
to disturb, to irritate, to annoy | disturbing, irritating, annoying | disturbing, irritating, annoying |
- | - | well-built, unknown |
Banyak participial adjective yang tidak ada versi verb-nya berfungsi baik sebagai attributiveataupun predicative dengan dikombinasikan dengan noun (membentuk compound adjective).
Contoh Participial Adjective:
Sebagai Attributive | Sebagai Predicative |
---|---|
sun-dried tomatoes | The tomatoes were sun dried. |
wind-powered cars | The cars are wind powered. |
mouth-watering lasagna | The lasagna is mouth watering. |
record-breaking natural disasters | The natural disasters were record breaking. |
Sifat-Sifat Participial Adjective
seperti adjective lain, participial adjective dapat:
- dimodifikasi dengan adverb of degree:
very embarrassing moments, very confusing questions, extremely well trained dog,less damaging hair dye
- dibentuk comparative dan superlative-nya:
the confusing question, more confusing question, the most confusing question
- kebanyakannya dapat digunakan baik sebagai attributive maupun predicative:
Sebagai Attributive | Sebagai Predicative |
---|---|
These are confusing questions. | These questions are confusing. |
That’s well trained dog. | That dog is well-trained. |
Sebagai predicative, kata ini sering muncul setelah linking verb seperti: be, become, dan seem.
Contoh Kalimat Participial Adjective dengan Linking Verb:
- They seemed interested, but didn’t call back.
- He becomes depressed easily.
Makna Participial Adjective
Present-participial adjective maknanya sama dengan active verb. Berarti, noun yang dijelaskannya bertindak sebagai performer (pelaku, yang menyebabkan) dari aktivitas yang dinamakan oleh present participle.
Contoh Present-Participial Adjective:
- amazing pictures ~ pictures that amaze
- fact-finding techniques ~ techniques that find facts
Berbeda dengan past-participial adjective, kata sifat ini kebanyakannya bermakna pasif. Dengan kata lain, noun yang dijelaskan merupakan receiver (penerima, yang merasakan) dari aktivitas yang dinamakan oleh past participle.
Contoh Past-Participial Adjective:
- a spoiled child ~ a child that is spoiled
- the forgotten years ~ years that had been forgotten
Sumber: www.wordsmile.com
0 komentar:
Posting Komentar